Isi Libur Semester MAN 1 Menim Adakan Study Kolaboratif Rombongan Study Kolaboratif mengunjungi Kampung Inggris Pare, wisata ini merupakan kegiatan wisata yang di adakan oleh MAN 1 Muara Enim untuk menambah pengetahuan siswa secara langsung. Bukan hanya sekedar berwisata tetapi harus ada pengetahuan atau ilmu baru yang dibawa pulang nantinya. Rabu (29/6).
Dari beberapa tujuan studi wisata salah satu alternatif lain yang terrekomendasi oleh MAN 1 Muara Enim yang bisa menjadi solusi untuk madrasah agar tidak bosan dengan studi wisata yang hanya ke pantai, wahana bermain atau pun gedung saja. Destinasi wisata edukasi favorit yang ada di Kediri Jawa Timur, yaitu Kampung Inggris Pare.
Di Kampung Inggris Pare menjadi salah atu tujuan studi wisata pilihan MAN 1 Muara Enim. Tentunya kegiatan utama yang dilakukan jika memilih Kampung Inggris adalah belajar bahasa inggris. “Bukankah belajar di Kampung Inggris memiliki durasi waktu tertentu, minimal 2 minggu, untuk kelas reguler memang demikian, tetapi untuk beberapa lembaga juga menyediakan paket visiting yang bisa dipilih untuk kegiatan studi wisata. Salah satunya adalah LC Kampung Inggris. Hanya memiliki waktu yang sangat singkat 1 – 3 hari bahkan hanya dalam hitungan jam, LC Kampung Inggris siap menjadikan studi wisata yang akan jauh lebih berkesan dari sebelumnya bagi siswa", jelas Abuddarda Kepala MAN 1 Muara Enim saat dikonfirmasi melalui WhatsApp.
"Selama melakukan studi wisata di Kampung Inggris Pare siswa diberikan materi bahasa inggris dengan metode yang seru dan FUN oleh para teacher LC Kampung Inggris. Proses belajarnyapun dibuat unik dan sangat kreatif. Belajar sambil bermain, begitulah kira-kira. Materi tidak hanya disampaikan dengan cara mengajar seperti pada umumnya. Games-games pun dimainkan di dalam kelas untuk membangkitkan minat belajar bahasa inggris para peserta. Jika biasanya rata-rata siswa malas belajar bahasa inggris, di sini semua dibuat jatuh cinta dengan bahasa inggris dalam waktu singkat. Atmosfer yang diciptakan mampu membuat mereka jauh lebih tertarik dengan bahasa inggris. Hasilnya saat siswa pulang nanti akan memiliki motivasi belajar bahasa inggris yang lebih tinggi lagi", imbuh Abuddarda. (Kmd)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar