Instruktur Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Ekonomi memberi pendalaman materi kepada siswa-siswi yang terpilih mewakili Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim dalam seleksi KSM tingkat kabupaten.Selasa (26/7). Sri Mulyani,guru Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim sekaligus instruktur KSM menjelaskan KSM merupakan salah satu program Kementerian Agama yang bertujuan sebagai wahana bagi siswa madrasah untuk mengembangkan minat dan bakat di bidamg sains sehingga dapat menumbuhkan dan mencintai sains bagi siswa dan siswi madrasah.
Siswa Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim dipersiapkan untuk seleksi tingkat kabupaten dimana soal KSM ini di tampilkan dalam tiga bahasa yaitu bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dan juga bahasa Arab. Dengan bimbingan dan latihan yang intensif mereka benar-benar siap mental dan siap menjadi juara sampai ke tingkat provinsi dan nasional.
"Untuk tahun ini siswa Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim yang ikut KSM akan mendapat prndalaman materi sesuai Mata pelajaran pada jenjang MA yang akan dilombakan seperti Biologi Terintegrasi, Ekonomi Terintegrasi, Fisika Terintegrasi, Geografi Terintegrasi, Kimia Terintegrasi dan Matematika Terintegrasi. Soal-soal tersebut selain menggunakan bahasa Indonesia juga bahasa Inggris dan bahasa Arab", Firmansyah wakil kepala madrasah bidang akademik.
"Dengan melakukan banyak latihan soal tentunya akan membuat siswa lebih terbiasa mengerjakan soal dan tidak canggung lagi dalam menghadapi soal KSM 2022. Saya berharap siswa Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim dapat lolos seleksi tingkat kabupaten untuk selanjutnya dapat maju di tingkat provinsi dan nasional", imbuh Firmansyah saat dikonfirmasi tim jurnalis ramaja madrasah. (TJR/Dzh)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar